Jatanras Goes to Campus Ajak Mahasiswa Universitas Budi Luhur Mengenal Dunia Broadcast Lewat Program Acara Kriminal

Jakarta, 15 Oktober 2020 – Universitas Budi Luhur bekerja sama dengan NET TV menyelenggarakan acara “Jatanras Goes to Campus”. Acara yang dimulai pukul 15:00 WIB via zoom dan live streaming di akun Youtube Net ini, sebagai bentuk dalam menyambut momentum episode ke-100 program acara televisi Jatanras NET TV yang jatuh pada Jumat, 16 Oktober 2020.

Keseruan mahasiswa Universitas Budi Luhur dalam mengikuti acara Jatanras Goes To Campus Net TV

Acara ini dimoderatori oleh Tomy Ristanto dengan para narasumber seperti: Untung Pranoto selaku Direktur Konten NET, Dede Apriadi selaku Pimpinan Redaksi NET, AIPTU Jakaria atau Jacklyn Choppers sebagai Host Program Jatanras, Achmad Suwardi selaku Produser Program Jatanras dan Haris Noldy selaku Produser Program Jatanras.

Jatanras adalah  sebuah acara televisi yang menyajikan seputar berita-berita kriminal yang terjadi di Masyarakat, dengan menggaet AIPTU Jakaria atau Jacklyn Choppers sebagai Host.

Bang Jack, demikian sapaan akrab anggota Subdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya itu, berpesan untuk masyarakat khususnya mahasiswa sebagai penerus bangsa, mau sekecil apapun itu bentuk kejahatnnya, tetap saja harus ditindak. Jika tidak ingin berurusan dengan polisi maka jangan melanggar hukum.

“Untuk masyarakat semua, khususnya para mahasiswa, kejahatan itu bisa terjadi pada siapa saja, kalau lu gamau berurusan sama polisi, lu jangan melanggar hukum.” Pangkas Bang Jack.

Lucy Delviana sebagai Mahasiswa Beasiswa Nusantara Universitas Budi Luhur menyampaikan pentingnya Acara Jatanras Goes To Campus untuk menambah wawasan khususnya untuk mahasiswa kriminologi.

Jatanras Goes to Campus merupakan sebuah wujud Universitas Budi Luhur dalam menyadarkan mahasiswanya untuk selalu meningkatkan kewaspaadan terhadap kejahatan yang bisa terjadi di sekitar kita. Pasalnya meski di tengah pandemi seperti ini, terbukti masih banyak terjadi kejahatan dan kekerasan sebagaimana yang diungkapkan oleh Pimpinan Redaksi NET, Dede Apriadi.

“Meski dalam kondisi pandemi seperti ini, yang terjadi yakni angka kejahatan tidak menurun, kejahatan sekarang makin banyak, mereka juga semakin berani.” Ungkap Dede.

Program acara ini memberikan edukasi kepada mahasiswa Universitas Budi Luhur khususnya para mahasiswa di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Program Studi Kriminologi. Bahwa apapun kejahatan yang terjadi di muka bumi ini, jangan dianggap remeh dan tidak bisa dilawan, karena sejatinya kejahatan itu mesti dilawan, dengan cara apapun salah satunya lapor ke polisi. Para mahasiswa juga bisa mengamati secara tidak langsung seperti apa dunia kriminal yang terjadi di Indoensia.

Sesi tanya jawab pada acara Jatanras Goes To Campus sangat diminati oleh seluruh mahasiswa Universitas Budi Luhur yang mengikuti kegiatan tersebut salah satunya Muhammad Fadli mahasiswa Universitas Budi Luhur

“Workshop Jatanras ini dapat membantu mahasiswa mengetahui apa itu jenis kriminalitas, karena program ini menampilkan pelaku tindak kriminal yang terjadi di berbagai daerah.” Jelas Syahlan Akbar Heryawan  peserta webinar dari Universitas Budi Luhur.

Dalam kesempatan yang sama, Ahmad Maulana mengungkapkan bahwa kegiatan ini sangat membantu untuk belajar merancang sebuah program acara langsung dari para praktisi media.

“Workshop Jatanras Goes to Campus ini, program yang membantu mahasiswa untuk belajar membuat program televisi yang memberikan pesan-pesan kepada masyarakat. Dari Jatanras ini mahasiswa mendapatkan banyak inspirasi, relasi dan inovasi dalam merancang sebuah program.” Ungkap Ahmad Maulana, Mahasiswa Unggulan Broadcast Universitas Budi Luhur.

Kegiatan ini tidak hanya dihadiri oleh mahasiswa Universitas Budi Luhur saja, melainkan dari Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta dan Universitas Prof. Dr. Moestopo Beragama Jakarta.

Leave a Comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *