42 Tahun Yayasan Pendidikan Budi Luhur Cakti, Bahagia Berbudi Luhur Ditengah Pandemi Covid-19

Jakarta, 1 April 2021, Universitas budi luhur mengadakan acara Ulang Tahun Yayasan Pendidikan Budi Luhur Cakti yang ke-42 dengan tema “Bahagia Berbudi Luhur”, dilaksanakan di Auditorium Grha Mahardika Bujana, Universitas Budi Luhur.

Pelaksanaan Ulang Tahun Yayasan Pendidikan Budi Luhur Cakti yang ke-42 ini baru dilaksanakan kembali pada masa pandemi ini, dengan menerapkan protokol kesehatan.

Universitas Budi Luhur (UBL) merupakan Universitas di Jakarta yang didirikan pada 1 April 1979 oleh Drs. H. Djaetun HS dengan nama Akademi Ilmu Komputer (AIK) Budi Luhur. Universitas Budi Luhur memiliki filosofi “Cerdas Berbudi Luhur”.

Dalam sistem pembelajaran Universitas Budi Luhur memadukan unsur techno-sosio-preneurship, kecerdasan akademis, dan keluhuran budi.


Pada Ulang Tahun ke-42 ini Yayasan Pendidikan Budi Luhur Cakti ingin membagikan kebahagian kepada sesama terutama karyawan Budi Luhur yang telah mengabdi selama 30 tahun, 20 tahun dan 10 tahun. Kebahagiaan diperoleh dari hal yang sederhana, sesuai dengan harapan Pendiri Yayasan Pendidikan Budi Luhur Cakti Drs. H. Djaetun HS, beliau berharap semua keluarga besar budi luhur bahagia dunia akhirat nantinya.

“Pertama-tama saya mengucapkan selamat ulang tahun yang ke 42 untuk yayasan pendidikan Budi Luhur kita yang tercinta yang kedua saya berharap semua keluarga besar Budi Luhur bahagia bersama kita semua, harapan saya bahagia dunia akhirat nantinya, namun perlu diketahui dan dipahami untuk mencapai kebahagiaan dunia dan akhirat awal modal yang harus kita persiapkan adalah sehat lahir dan batin. Dengan umur kita Yayasan Pendidikan Budi Luhur Cakti 42, menjadikan awal kita semua makin sukses, makin jaya sesuai dengan kodrat dari Tuhan Senesta Alam”, pernyataan Drs. Djaetun HS selaku Pendiri Yayasan Pendidikan Budi Luhur Cakti.


Universitas Budi Luhur terus membagikan kebahagiaan kepada sesama, adanya pandemi COVID-19 saat ini bukanlah sebuah halangan bagi kita untuk berbagi kepada sesama dan berbuat kebaikan. Ditengah pandemi ini Universitas Budi Luhur telah menggelar aksi berbagi dan membantu warga sekitar, mulai dari membagikan sembako, mengedukasi masyarakat tentang kepedulian terhadap kesehatan dan lingkungan, mengajak masyarakat untuk menjadi kreatif dan adaptif dimasa pandemi, membantu Pelaku UMKM, dan membagikan sayur gratis hasil dari kebun hidroponik BluFarm dengan hanya membayar melalui senyuman.


Selama pandemi ini Universitas Budi Luhur memiliki karya – karya dan prestasi yang unggul. Karya-karya dan prestasi diantaranya menciptakan aplikasi gim bernama “Bocil Hunter: Corona Virus”, Mahasiswa Universitas Budi Luhur meraih juara 3 untuk ajang kompetisi Huawei ICT Tingkat Nasional 2020 dengan kategori Bidang Network, Universitas Budi Luhur juga meraih prestasi dengan menerima penghargaan kategori Best Data Governance for ICT Univeristy pada ajang kegiatan DataGovAI e-Summit dan e-Awards 2020, Universitas Budi Luhur raih Penghargaan Sebagai Perguruan Tinggi Berkelanjutan Terbaik di Indonesia dari UI GreenMetric 2020, dan Universitas Budi Luhur juga sukses melahirkan motor listrik dengan tampilan sportbike yang diberi nama BL SEV01 atau kepanjangan dari Budi Luhur Sport Electric Vehicle 01, bekerjasama dengan LIPI dan builder kenamaan Indonesia dari Katros Garage. Ketua MPR RI turut mengapresiasi prestasi dan kendaraan listrik Universitas Budi Luhur.


“Ini adalah sebuah kebahagiaan dan kebanggan buat kita sebagai perguruan tinggi yang sudah cukup dewasa dan mapan untuk tetap berkarya menghasilkan lulusan-lulusan, insan-insan yang cerdas berbudi luhur, pada ulang tahun ke-42 ini sebagai pengingat bahwa kita semakin dewasa, semakin tua, tapi kita tetap harus berkarya”, ungkap Rektor Universitas Budi Luhur, Dr. Ir. Wendi Usino, M.S.c., M.M.


Pada usia ke- 42 ini Universitas Budi Luhur tidak henti dalam berkarya, mencetak generasi-generasi yang berprestasi dan peduli akan sesamanya dengan harapan Universitas Budi Luhur adalah membangun mahasiswa yang cerdas berbudi luhur, menjadi SDM yang unggul yang bisa membawa Indonesia menjadi negara yang maju dan negara unggul.

Sesuai dengan filosofinya Yayasan Pendidikan Budi Luhur Cakti terus konsisten memberikan pelayanan pendidikan kepada generasi penerus bangsa, serta berbagi kepada sesama.

Leave a Comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *