Healthy Day Economic Fair 2024, Sukses Ajak Masyarakat & Mahasiswa Bergerak dan Hidup Lebih Sehat

Jakarta, 15 Agustus 2024 –  Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Budi Luhur hima (FEB UBL) menggelar Healthy Day dalam rangkaian Economic Fair XIV dengan tema “Realize Yourself From the Past that Hinders Your Development”.

Acara  seminar kesehatan dengan narasumber Narasumber Dr. Meva Dowinta Norama Nasution. Sp.KJ. di ruang Teater ini berhasil menarik minat dari berbagai kalangan, mulai dari mahasiswa, dosen, karyawan, hingga masyarakat umum.

Kolaborasi dengan Rumah Sakit Hermina Ciledug semakin memperkaya rangkaian acara ini.

Acara di Graha Mahardika Bujan, pemeriksaan kesehatan gratis seperti cek gula darah, tensi darah,seminar mental health,cek kolesterol dan kontrol kesehatan mata.

Acara Healthy Day Economic Fair 2024 telah menjadi bukti nyata bahwa kampanye hidup sehat dapat dilakukan dengan cara yang menyenangkan dan bermanfaat bagi semua.

Cara ini tidak hanya memberikan informasi dan pelayanan kesehatan, tetapi juga memotivasi masyarakat untuk lebih peduli terhadap kesehatan mereka melalui kegiatan yang interaktif dan menyenangkan.

Mari kita jadikan gaya hidup sehat sebagai bagian dari kehidupan sehari-hari.

Comments are closed.