Mahasiswa Kriminologi UBL Angkatan Pertama Resmi Memulai Perkuliahan di Malaysia

Jakarta, 8 April 2025 – Universitas Budi Luhur (UBL) menandai langkah bersejarah melalui dimulainya perkuliahan perdana Program Studi Kriminologi di Malaysia, hasil kerja sama dengan Goon International College. Mahasiswa angkatan pertama yang terdaftar dalam program internasional ini telah resmi menjalani perkuliahan sejak semester Gasal 2024/2025.

Sebagai bagian dari program Criminology UBL Goes to International, para mahasiswa menjalani proses pembelajaran di kampus Goon International College, Malaysia, dengan kurikulum yang menggabungkan pendekatan lokal dan global dalam studi kriminologi. Kehadiran mereka di Malaysia juga menjadi awal dari pengalaman belajar lintas negara yang kaya akan nilai budaya dan perspektif internasional.

Selama perkuliahan, mahasiswa angkatan pertama ini mengikuti serangkaian mata kuliah inti dan kegiatan akademik yang dirancang untuk membekali mereka dengan wawasan global, pemahaman lintas budaya, serta keterampilan yang relevan di dunia profesional. Dukungan penuh dari dosen UBL dan pengajar mitra di Malaysia memastikan kualitas pendidikan tetap terjaga dan sesuai dengan standar internasional.

Program ini membuka peluang besar bagi mahasiswa untuk memperluas jejaring, memperdalam ilmu, dan mengasah kemampuan di lingkungan global sejak awal masa studi mereka. Dengan pengalaman internasional yang dimulai sejak semester pertama, lulusan Program Studi Kriminologi UBL akan lebih siap untuk menghadapi tantangan dunia kerja global di bidang hukum, keamanan, dan kebijakan publik.

Comments are closed.