HUT ke-46, Yayasan Budi Luhur Cakti Beri Penghargaan Dosen, Karyawan Hingga Direktorat

Jakarta, 21 Maret 2025 – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-46, Yayasan Pendidikan Budi Luhur Cakti untuk pertama kalinya menyelenggarakan Budi Luhur Award Tahun 2025, sebuah ajang penghargaan yang diberikan kepada individu dan unit kerja terbaik sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi, loyalitas, disiplin, kebanggaan, dan prestasi yang telah ditunjukkan dalam lingkungan Yayasan.

Sebagai penghargaan perdana, Budi Luhur Award 2025 menjadi tonggak baru dalam upaya Yayasan untuk menumbuhkan semangat berprestasi dan budaya kerja unggul di seluruh elemen universitas. Penetapan penerima penghargaan ini didasarkan pada evaluasi menyeluruh serta mempertimbangkan surat usulan Rektor Universitas Budi Luhur nomor S/UBL/REK/000/122/03/25.

Penghargaan Dosen Terbaik dianugerahkan kepada Dr. Rocky Prasetyo Jati, M.Si, sementara Tenaga Kependidikan Terbaik diraih oleh Sovan Dianarto, S.Kom. Pada kategori mahasiswa, Arya Putra Maulana dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis dinobatkan sebagai Mahasiswa Berprestasi Akademik Terbaik, dan Annisa Nur Anggraini dari Unit Karate mendapat penghargaan Mahasiswa Berprestasi Non-Akademik Terbaik. Selain itu, Fakultas Teknologi Informasi dinobatkan sebagai Fakultas Terbaik, dan Direktorat Administrasi Umum meraih predikat Unit Kerja Non-Akademik Terbaik.

Dengan ditetapkannya Budi Luhur Award 2025 sebagai ajang penghargaan perdana, Yayasan Pendidikan Budi Luhur Cakti menandai langkah awal dalam membangun budaya apresiasi yang berkelanjutan. Penghargaan ini tidak hanya menjadi bentuk pengakuan atas kontribusi dan prestasi, tetapi juga menjadi dorongan bagi seluruh elemen di lingkungan yayasan untuk terus berkarya dengan semangat luhur, integritas, dan dedikasi tinggi. Ke depan, Budi Luhur Award diharapkan menjadi tradisi tahunan yang mampu memotivasi sivitas akademika dan unit kerja untuk terus memberikan yang terbaik demi kemajuan bersama dan cita-cita luhur dalam dunia pendidikan.

Comments are closed.